Abstak
                                            
                                                 Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh efektivitas pendanaan 
permodalan pinjaman terhadap peningkatan omzet penjualan Usaha Mikro, Kecil, 
dan Menengah (UMKM) di Kota Bogor. UMKM merupakan pilar utama 
perekonomian Indonesia, berkontribusi signifikan terhadap Produk Domestik Bruto 
(PDB) dan penyerapan tenaga kerja. Namun, akses pendanaan masih menjadi 
kendala utama bagi pelaku UMKM, di mana hanya sekitar 20% yang memperoleh 
pembiayaan dari lembaga perbankan, sementara sisanya bergantung pada dana 
pribadi atau pinjaman informal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif 
dengan metode survei terhadap UMKM binaan Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan 
Menengah, Perdagangan dan Perindustrian Kota Bogor. Data dianalisis 
menggunakan regresi linear sederhana untuk menguji hubungan antara pendanaan 
pinjaman dan omzet penjualan. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan 
positif antara pendanaan pinjaman dengan omzet penjualan, namun hubungan 
tersebut tidak signifikan secara statistik, yang ditunjukkan oleh nilai t-hitung 
sebesar 1,478 dan signifikansi 0,143 (> 0,05), sehingga hipotesis alternatif ditolak. 
Temuan ini mengindikasikan bahwa pendanaan pinjaman belum mampu 
memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan omzet UMKM di Kota 
Bogor. Faktor lain seperti manajemen usaha, strategi pemasaran, serta inovasi 
produk diduga lebih berpengaruh dalam mendorong pertumbuhan omzet. 
Berdasarkan hasil tersebut, penelitian merekomendasikan perlunya penguatan 
literasi keuangan dan pendampingan usaha secara intensif agar pelaku UMKM 
dapat memanfaatkan dana pinjaman secara optimal untuk mendukung pertumbuhan 
bisnis. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pelaku UMKM, 
lembaga keuangan, dan pemerintah dalam merumuskan kebijakan pembiayaan 
yang lebih efektif dan tepat sasaran, serta mendorong kolaborasi lintas sektor dalam 
pengembangan UMKM yang berkelanjutan di masa depan. Selain itu, penelitian ini 
juga menyoroti pentingnya inovasi dan adaptasi teknologi dalam menghadapi 
tantangan ekonomi modern.  
Kata Kunci: Pendanaan Pinjaman, Omzet Penjualan, UMKM, Kota Bogor.