Back


Detail Data

Fakultas FAKULTAS ILMU KESEHATAN
Program Studi KESEHATAN MASYARAKAT
Judul FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PARUNG
Tahun 2024
Tanggal Input 26 May 2025, 10.35



Abstak

ABSTRAK
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN
KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PARUNG
ILA IEDILIA HASAN
Kekurangan energi kronik yaitu suatu keadaan ibu hamil yang menderita kekurangan
makanan yang berlangsung lama, dengan berbagai timbulnya gangguan kesehatan.
Kejadian KEK ibu hamil cukup tinggi di Indonesia mencapai 16,9 %. Tujuan penelitian ini
untuk mengetahui hubungan antara penyakit infeksi, pola konsumsi makanan, tingkat
pendapatan, tingkat pendidikan, tingkat pengetahuan, paritas, anemia dengan KEK.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini
berjumlah 427 ibu hamil. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 82 ibu hamil. Teknik
pengambilan sampel dengan random sampling. Hasil analisis bivariat menggunakan chi
square menunjukkan penyakit infeksi (p-0,006), tingkat pendidikan (p-0,033), tingkat
pengetahuan (p-0,009), pola konsumsi makanan (p-0,572), tingkat pendapatan (p-0,888),
paritas (p-0,305), anemia (p-0,154). Kesimpulan menunjukkan adanya hubungan yang
signifikan antara penyakit infeksi, tingkat pendidikan, pengetahuan, dan tidak terdapat
hubungan antara pola konsumsi makanan, tingkat pendapatan, paritas, anemia. Ibu hamil
perlu mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan memanfaatkan informasi untuk
mencegah KEK pada kehamilan berikutnya. Puskesmas diharapkan meningkatkan
pengetahuan ibu hamil secara bertahap di posyandu. Penelitian ini juga diharapkan menjadi referensi studi selanjutnya dengan menambah variabel yang lebih luas guna
mengidentifikasi penyebab KEK di lokasi lain.
Kata kunci : KEK, Penyakit Infeksi, Tingkat Pendidikan, Tingkat Pengetahuan, ibu hamil


Preview