Abstak
Laily RKT
181107010849
Pemenuhan gizi balita di Indonesia saat ini masih menjadi masalah yang belum dapat dituntaskan masalah utama yang ditandai dengan jumlah kejadian balita gizi kurang dan buruk di Indonesia masih terbilang besar. Pola asuh orang tua sangat penting terutama dalam hal pemberian gizi seimbang. Oleh karena itu, pola asuh harus lebih diperhatikan dan tidak dapat diabaikan agar dapat membentuk generasi yang baik sejak dini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis gambaran pola asuh orang tua terhadap anak balita pasca pandemi di Paud Aisy. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif yang bersifat kuantitatif dengan menggunakan rancangan penelitian Cross Sectional, pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Teknik sampling Total Sampling dengan total sampel sebanyak 30 sampel, instrument yang digunakan adalah kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ibu yang memberikan pola asuh dan kebiasaan makan anak sudah baik maka tidak ada permasalahan mengenai penelitian yang telah diteliti. Oleh karena itu disarankan untuk ibu agar lebih mengoptimalkan dan
memenuhi gizi anak lebih baik lagi.
Kata Kunci : Balita, Pola Asuh, Kebiasaan Makan