Back


Detail Data

Fakultas FAKULTAS AGAMA ISLAM
Program Studi PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Judul PENGARUH PERATURAN PESANTREN TERHADAP TINGKAT DISIPLIN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL MUJTAHIDDIN CIBINONG BOGOR
Tahun 2023
Tanggal Input 24 Jun 2025, 11.50



Abstak

Kholisa Fahira. 191105010230. “Pengaruh Peraturan Pesantren Terhadap
Tingkat Disiplin Santri Pada Pondok Pesantren Al Mujtahiddin Cibinong
Bogor”. Pendidikan Agama Islam. Fakultas Agama Islam. Uviversitas Ibn Khaldun
Bogor. 2023. Skripsi.
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya peraturan yang masih terdapat
beberapa peraturan yang kurang berjalan secara efektif, ditandai dengan adanya
santri yang masih keluar tanpa izin, membawa handphone dan lain-lain. dengan
kurang berjalannya peraturan-peraturan tersebut diyakini ada hubungannya dengan
penerapan peraturan yang dilaksanakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
(1) Bagaimana peraturan santri di pondok pesantren Al Mujtahiddin Cibinong
Bogor, (2) Bagaimana kesadaran disiplin santri pada pondok pesantren Al
Mujtahiddin Cibinong Bogor, (3) Bagaimana pengaruh peraturan pesantren
terhadap tingkat disiplin santri pada pondok pesantren Al Mujtahiddin Cibinong
Bogor. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengambilan
sampel yang digunakan oleh penulis pada penelitian ini adalah simple random
sampling, yaitu pengambilan anggota sampel dari populasi secara acak. Data
dianalisa dengan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji regresi sederhana (uji t)
dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25.0 for windows. Peraturan pesantren
memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat disiplin santri pada pondok
pesantren Al Mujtahiddin Cibinong Bogor. Hal ini dibuktikan bahwa berdasarkan
nilai (t) diketahui sebesar thitung > ttabel (3,356 > 1,672) yang artinya variabel
peraturan pesantren berpengaruh signifikan terhadap tingkat disiplin santri pada
pondok pesantren Al Mujtahiddin Cibinong Bogor. Berdasarkan perhitungan
koefiensi determinasi, didapatkan peraturan pondok pesantren berpengaruh
terhadap tingkat disiplin santri sebesar 16,7% sisanya yaitu 83,3% dipengaruhi
variabel lain yang belum diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Peraturan, Pesantren, Disiplin Santri